Cimory Riverside
31 Januari 2016 Pagi itu saya beserta mamah dan papah sedang mengikuti family gathering dari kantor papah, acara ini memang sering dilakukan oleh divisi Electrical (divisinya si papah) sejak zaman saya umur 1 tahun hingga sekarang ini. Biasanya family gathering diadakan ke puncak atau pantai. Pada family gathering kali ini diadakan di Hotel Seruni, Puncak, Bogor. Hari ini adalah hari kedua rangkaian acara, pada jadwal acara tertulis akan ada beli oleh-oleh di Cimory Riverside. Kami bersama rombongan keluarga lain menaiki bus yang sudah disediakan menuju Cimory Riverside. Setibanya di Cimory Riverside kami makan bersama di cimory resto. Harga makanan disini lumayan agak mahal buat mahasiswa, untung saja pergi bersama keluarga jadi papah yang bayar hahaha. Saya pesan steak dori, ikan dorinya enaaaaak dan lembut. Sambil menunggu makanan saya dan mamah berbelanja oleh-oleh. Disini banyak oleh-oleh seperti keripik, bolu, susu, dan coklat. Mamah membeli banyak keripik dan...